Cara mengatasi burung kacer ngeriwik berlebihan adalah hal yang penting diketahui bagi para pemiliknya. Kacer dikenal sebagai burung kicau dengan suara yang indah dan khas. Namun, terkadang burung ini lebih sering ngeriwik daripada berkicau dengan lantang, yang bisa menjadi tantangan bagi pemiliknya.
Ngeriwik sendiri merupakan perilaku burung kacer yang mengeluarkan suara pelan menyerupai cicitan atau bisikan. Kondisi ini bisa memengaruhi kenyamanan pemilik maupun burung itu sendiri. Jika Anda mendapati kacer mulai jarang berbunyi atau suaranya terdengar lebih pelan, segera ambil langkah-langkah untuk mengatasinya.
Memahami perilaku burung kacer memang penting, karena berbagai tanda bisa menunjukkan tingkat birahinya. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menyesuaikan kondisi ini sesuai dengan kebutuhan. Berikut cara mengatasi burung kacer ngeriwik:
1. Lakukan Terapi Mandi Hujan
Kondisi overbirahi pada burung kacer dapat menyebabkan perubahan perilaku, seperti meningkatnya agresivitas dan menurunnya kualitas suara alias ngeriwik. Salah satu metode yang efektif untuk mengatasinya adalah terapi mandi hujan.
Terapi ini dilakukan dengan menempatkan sangkar kacer di luar ruangan saat turun hujan ringan atau gerimis. Namun, sebaiknya hindari melakukannya saat hujan lebat atau ketika burung baru saja selesai mabung, karena dapat menyebabkan stres pada kacer.
2. Lakukan Pengembunan Harian
Seperti yang sudah disebutkan diatas, Kacer ngeriwik biasanya terjadi pada saat burung tersebut overbirahi. Nah untuk menjaga keseimbangan birahi burung kacer, baik agar tidak terlalu tinggi maupun terlalu rendah, pengembunan dapat dilakukan secara rutin setiap hari.
Proses pengembunan biasanya dilakukan sebelum matahari terbit, sekitar pukul 04.30 hingga 05.30. Cukup gantungkan sangkar kacer di depan rumah atau di dahan pohon, namun tetap awasi burung selama proses ini berlangsung.
Hindari menggantung sangkar di bawah genteng atau di tempat yang bagian atasnya tertutup sepenuhnya, karena kondisi tersebut kurang baik bagi burung kacer.
3. Pancing Dengan Suara Kacer Betina
Salah satu cara mengatasi burung kacer ngeriwik yang berikutnya adalah dengan memancingnya menggunakan suara kacer betina.
Suara betina dapat merangsang insting alami burung jantan untuk merespons, sehingga ia akan berkicau dengan suara lantang guna menarik perhatian. Teknik ini dapat diterapkan saat burung sedang dijemur di pagi hari.
4. Rutin Berikan EF dan Multivitamin
Memberikan Extra Fooding (EF) dan multivitamin secara rutin merupakan bagian penting dalam perawatan burung kacer.
Selain mendukung suara kacer agar lebih lantang, pemberian EF dan vitamin juga dapat membantu menjinakkan burung serta mengurangi sifat agresifnya.
Anda dapat memberikan EF dengan menyuapinya menggunakan pinset atau langsung dari tangan, sehingga burung terbiasa dengan kehadiran manusia. Salah satu pilihan vitamin yang direkomendasikan adalah Maxiplus, yang dapat meningkatkan energi dan semangat kacer saat berkicau.
5. Latihan Bersama Kacer Lain yang Sudah Ngeplong
Jika Anda memiliki burung kacer lain yang sudah gacor atau bersuara lantang, Anda bisa melatih kacer milik Anda dengan menempatkannya bersama burung tersebut.
Metode ini cukup efektif untuk melatih mental kacer dan membentuknya menjadi burung petarung. Namun, jika tidak memiliki kacer lain yang sudah ngeplong, Anda bisa menggunakan rekaman suara burung dari smartphone sebagai alternatif.
Suara burung kacer yang sudah ngeplong dapat merangsang burung Anda untuk ikut berkicau dengan lebih lantang.
Nah itulah cara mengatasi burung kacer ngeriwik. Hal terpenting dalam merawat kacer adalah kesabaran dan ketekunan. Setiap burung memiliki karakter serta kebiasaan yang unik, sehingga pemilik perlu memahami dan menyesuaikan perawatannya sesuai dengan kebutuhan burung tersebut.